Medan, 7 September 2024 – Siswa-siswi SMP Edu Global Medan menggelar aksi sosial kebersihan dalam rangka meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan. Kegiatan ini berkolaborasi dengan Kepul.id, sebuah platform inovatif yang mengedukasi masyarakat tentang cara memanfaatkan sampah menjadi barang bernilai guna.
Dalam kegiatan ini, para siswa tidak hanya melakukan aksi bersih-bersih di lingkungan sekolah, tetapi juga diberikan edukasi mengenai cara memilah dan mendaur ulang sampah. Dengan bimbingan dari tim Kepul.id, mereka belajar bagaimana sampah dapat diubah menjadi barang yang lebih berguna serta memahami mekanisme pengumpulan sampah di bank sampah. Melalui sistem ini, sampah yang dikumpulkan dapat ditukarkan dengan peralatan sekolah ataupun uang tunai.
Kepala Sekolah SMP Edu Global Medan, Bapak Helmi, mengapresiasi kegiatan ini dan berharap dapat menanamkan kebiasaan baik bagi seluruh elemen sekolah. “Kami ingin kegiatan ini menjadi inspirasi bagi siswa, guru, dan masyarakat sekitar agar lebih peduli terhadap lingkungan. Sampah bukan hanya sekadar limbah, tetapi dapat dimanfaatkan untuk sesuatu yang bernilai,” ujarnya.
Salah satu siswa, Kenzie , mengungkapkan antusiasmenya dalam kegiatan ini. “Saya jadi lebih sadar bahwa sampah yang biasanya kita buang begitu saja ternyata bisa diolah menjadi sesuatu yang berguna. Saya juga senang karena bisa membantu lingkungan sekaligus mendapatkan manfaat dari bank sampah,” katanya.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi sekolah dalam menciptakan budaya peduli lingkungan serta mengajak seluruh siswa untuk lebih bijak dalam mengelola sampah. Dengan adanya program ini, SMP Edu Global Medan berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan sekolah dan sekitarnya.