SMP EDU GLOBAL MEDAN JALIN KERJA SAMA DENGAN PUSKESMAS SUNGGAL - SMP Edu Global Medan - Integrated Cambridge School

Welcome to

SMP Edu Global Medan

Smart | Righteous | Talented

SMP EDU GLOBAL MEDAN JALIN KERJA SAMA DENGAN PUSKESMAS SUNGGAL

 


Pendidikan yang dilaksanakan oleh sekolah tidak akan terlaksana dengan baik bila tidak ada dukungan dari pihak orang tua, masyarakat dan pemerintah. Untuk itu SMP Edu Global Medan perlu mengadakan kerjasama dengan beberapa instansi pemerintahan yang bertujuan untuk mengembangkan sekolah secara optimal.


Salah satunya kerjasama yang sudah dilakukan dengan sangat baik adalah dengan Dinas Kesehatan yang ada di tingkat kecamatan yaitu dengan Puskesmas Medan Selayang. Di awal tahun ajaran baru, pihak sekolah melalui Wakil Kepala Sekolah bidang Humas mengajukan ke Puskesmas untuk membuat surat perjanjian kerjasama yang ditandatangani oleh kedua pihak.


MAKSUD DAN TUJUAN KERJASAMA 

  1. 1. Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan pada remaja / siswa
  2. 2. Meningkatkan kemampuan hidup bersih dan sehat, serta derajat kesehatan siswa dan menciptakan lingkungan yang sehat, sehingga memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan yang harmonis dan optimal.
  3. Menjadikan Puskesmas dan Sekolah sebagai sarana pembinaan, promosi kesehatan, konseling, pendidikan ketrampilan hidup bersih dan sehat, pelayanan kesehatan serta rujukan bagi remaja
Please write your comments

Join EGS to become a great future leader. Now!